Pages

PEMBUKA



Kenapa Metallica? Karena saya adalah penggemar berat mereka. Seorang penggemar berat sering disebut dengan die-hard fan(s), yaitu orang yang sangat terpengaruh oleh idola mereka. Banyak penilaian (subyektif tentunya) yang menjadi alasan seorang fan loyal dan fanatik kepada sebuah band. Banyak yang mengekspresikan kecintaan mereka (tentu saja selain suka dengan lagu-lagunya) yaitu dengan mengoleksi memorabilia sebanyak mungkin, ada juga yang selalu berusaha menghadiri setiap konsernya, membentuk band cover lagu-lagu mereka, meniru dandanan anggota band, atau seperti saya, selalu berusaha mengikuti berita, wawancara, dan aktivitas band dari media massa. Maklumlah gak kuat untuk jadi kolektor, apalagi nonton konsernya yang jarang ada di dalam negeri, dan gak bisa main band juga...

Kegemaran saya membaca berita tentang mereka melahirkan ide untuk membuat blog ini, dengan tujuan berbagi informasi dengan sesama penggemar atau siapa pun yang ingin mengetahui tentang Metallica, dalam bahasa Indonesia tentunya. Semoga hal kecil ini bisa membantu siapa saja yang ingin menggali informasi lebih dalam tentang band favorit saya, dan mungkin favorit anda juga: Metallica.

Oya, yang penting jangan beli koleksi/memorabilia bajakan, kalau mau tahu barang original lebih aman tengok dulu toko-toko terpercaya baik online atau offline yang memang mencantumkan keaslian / lisensi memorabilianya secara terbuka. Atau bisa juga lihat di grup facebook ...And Indonesia For All (AIFA),  atau grup facebook Indonesia Milita yang mana keduanya adalah grup FB chapter resminya fans club Metallica di Indonesia, yang tentunya melarang keras segala posting barang bajakan di berandanya (kecuali tanya / konfirmasi keaslian mungkin?). Atau kalau mau lebih afdol ya masuk ke metallica store dan lebih keren lagi gabung menjadi anggota The Metallica Club atau Met Club dengan melakukan pendaftaran di situs mereka metallica.com tanpa biaya alias GRATIS sejak 28 Oktober 2015.

Sebelum digratiskan, anggota Met Club membayar 60 $ (untuk anggota dari luar US) dan mendapatkan : kaos anggota tahunan (bisa milih ukuran, meskipun ukuran USA lebih besar satu level daripada di Indonesia, misalnya M di USA sama dengan L ukuran Indonesia), kartu anggota, foto band bertanda tangan (reprinted), surat pembuka dari anggota band (terakhir tahun 2015 dari Kirk Hammett), katalog dari metstore, dan majalah khusus anggota Met Club bernama So What! yang dikirim terpisah (dari Swedia, dikirim 4 kali dalam setahun).

Untuk saat ini, anggota Met Club tidak mendapatkan memorabilia apapun. Kaos tahunan Met Club, meskipun belum tersedia, nantinya bisa dibeli di metstore.


Seringkali produk anyar ditawarkan kepada anggota Met Club terlebih dahulu sebelum dilempar ke pasar. Satu lagi, HANYA anggota Met Club yang memiliki kesempatan Meet and Greet dengan personel Metallica saat konser (gratis, namun tidak setiap konser ada meet and greet), dan proses pemilihannya diundi dengan sistem komputerisasi. Setiap anggota (sejak tahun 2016) hanya bisa menang undian Meet and Greet 1 (satu) kali saja, hingga ada kebijakan lain.

Jika anda merasa terbantu oleh isi blog ini, silakan komentar, sukai, dan sebarkan. Kalau tak suka dengan blog ini.. fuck off, you've read this far, dude!


                             \m/
                         - tepush - 
                     TMC #926571

8 komentar:

  1. Mantap, informasinya lengkap!

    BalasHapus
  2. Keren banget.. Lengkap ..ga sia2 baca smuanya.. Thanks sob

    BalasHapus
  3. Bagaimanapun ini lebih baik daripada ngeplastik

    BalasHapus
  4. hari ini sampai desember 2021 akan ada promo menarik di pohon4d mainkan sekarang jugaaa

    BalasHapus
  5. Hell-Ö
    This is Less from Poland.
    Do you know Metallica's "The Call of Ktulu"?
    Believe me: you don't!
    And Loudwire will tell you why:
    https://loudwire.com/metallica-call-of-ktulu-fan-lyrics-vocals

    Best regards! \m/

    BalasHapus
  6. update info album 72 season gan

    BalasHapus